Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2023

M-Syariah, Aplikasi yang Menjadikan Layanan Perbankan dalam Genggaman Anda

M-Syariah, Aplikasi yang Menjadikan Layanan Perbankan dalam Genggaman Anda  M-Syariah, kalau mendengar namanya pasti Anda sudah menduga jika ini adalah suatu aplikasi. Dugaan Anda tidak salah. Jika Anda kira M-Syariah adalah kependekan dari Mobile Syariah, bisa jadi tidak salah juga. Pastinya M-Syariah adalah aplikasi mobile banking dari Bank Mega Syariah.  Bank Mega memahami bahwa kebutuhan layanan perbankan bisa diterapkan dengan nilai-nilai dan prinsip syariah. Untuk itu, Bank Mega menghadirkan Bank Mega Syariah yang didukung dengan layanan digital banking dari M-Syariah.  M-Syariah, Satu Aplikasi untuk Semua Transaksi  Sebuah aplikasi M-Syariah saja sudah cukup untuk melayani semua kebutuhan perbankan dan transaksi. Berikut adalah layanan yang bisa Anda akses serta transaksi yang bisa dilakukan di M-Syariah.  1. Membuka Tabungan Berkah Digital iB  Anda sedang tidak salah baca. Hanya dengan unduh, pasang dan gunakan aplikasi M-Syariah sudah bisa membuka rekening tabungan Berkah Di

Kecerdasan Buatan Adalah: Pengertian dan Contohnya Menurut ChatGPT

Kecerdasan Buatan Adalah: Pengertian dan Contohnya Menurut ChatGPT  Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence/AI) adalah teknologi yang memungkinkan mesin untuk belajar, merencanakan dan memecahkan masalah secara mandiri. AI digunakan untuk membangun aplikasi cerdas seperti mobil otonom, chatbot pintar, dan asisten virtual. Namun, AI juga menimbulkan keprihatinan dan tantangan seperti pengambilan alih pekerjaan manusia dan potensi penyalahgunaan teknologi. Masalah keamanan dan privasi juga menjadi perhatian penting. Diperlukan kolaborasi antara ilmuwan, pemerinta, dan masyarakat untuk membangun sistem AI yang aman serta terpercaya.  Manfaat Kecerdasan Buatan dari OpenAI, ChatGPT ChatGPT adalah model bahasa besar yang dilatih oleh OpenAI. ChatGPT memiliki kemampuan dalam bidang kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) untuk menjawab pertanyaan dan menyelesaikan masalah secara mandiri.  Dengan teknologi ini, ChatGPT dapat membantu pengguna untuk menyelesaikan berbagai masalah a

Cowok Ganteng dalam Novel Ganteng is Dumb Karya Iwok Abqary

Cowok Ganteng dalam Novel Ganteng is... Dumb! Karya Iwok Abqary  Cowok ganteng adalah subjek sekaligus objek dalam ulasan novel kali ini. Novel yang akan diulas dalam Review Buku Bagus kali ini adalah novel berjudul Ganteng is... Dumb! karya Iwok Abqary. Novel ini isinya berbahasa Indonesia, hanya judulnya saja menggunakan bahasa Inggris agar menarik pembaca.  Novel ini merupakan koleksi pribadi yang sangat lama belum mendapatkan kesempatan untuk dibaca. Setelah dibaca ternyata novel ini memiliki daya tarik dan juga pesan yang mendalam untuk pembacanya.  Cowok Ganteng Jangan Modal Tampang Saja  Judul novelnya memang sangat menarik terutama untuk kalangan remaja wanita, ilustrasi sampulnya pun demikian. Mungkin karena itu koleksi pribadi ini belum sempat dibaca, karena saya yang mewakili Review Buku Bagus merasa tidak remaja lagi dan kurang tertarik dengan ilustrasi sampulnya yang sangat "remaja" dengan gambar cowok ganteng. Berikut ini ulasan dari novel berjudul Ganteng i

Belajar Membuat Artikel dari Buku Seluk Beluk Penulisan Artikel & Esai

Belajar Membuat Artikel dari Buku Seluk Beluk Penulisan Artikel & Esai Saya sudah pernah membuat artikel untuk keperluan website atau blog lain. Hal itu ternyata bermanfaat bagi saya. Mudah-mudahan juga bermanfaat untuk pemilik website dan orang-orang yang membacanya. Setelah beberapa kali membuat artikel, saya justru mulai ragu apakah tulisan saya benar dan berkualitas.  Keraguan tersebut membuat saya ingin membaca sebuah buku yang membahas bagaimana cara menulis artikel yang baik dan benar. Saya mencari buku itu di aplikasi iPusnas, dan menemukan buku berjudul Seluk Beluk Penulisan Artikel & Esai . Kali ini, saya akan mengulas buku tersebut dengan singkat.  Cara Membuat Artikel dalam Buku Seluk Beluk Penulisan Artikel & Esai   Buku yang sengaja saya cari di aplikasi iPusnas ini memang terbilang cocok untuk saya yang sedang ingin membaca cepat. Buku ini tidak terlalu banyak halamannya. Jadi, setelah membaca saya bisa dengan cepat pula langsung mempraktekkannya. Berikut u

Buya Hamka adalah Sosok Ulama Sekaligus Penulis Novel Sabariah

Buya Hamka adalah Sosok Ulama Sekaligus Penulis Novel Sabariah  Buya Hamka adalah sosok yang tidak asing lagi pasti untuk Anda yang cukup hobi membaca. Bagaimana tidak, beliau merupakan sosok ulama yang juga menulis novel-novel terkenal di antaranya Tenggelamnya Kapal Van der Wijck dan Di Bawah Lindungan Ka'bah .  Salah satu di antara banyak karyanya adalah Cerita Si Sabariah yang ditulis dalam bahasa Minangkabau oleh Buya Hamka. Novel Cerita Si Sabariah ini merupakan karya fiksi pertama dari seorang Hamka, diterbitkan terakhir kali pada 1957.  Sabariah, Karya Buya Hamka yang Diterjemahkan  ke dalam Bahasa Indonesia  Salah satu novel karya Buya Hamka adalah Cerita Si Sabariah . Saat ini novel tersebut telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, judulnya menjadi Sabariah . Sebelum diterjemahkan, novel Cerita Si Sabariah ini cukup sulit ditemukan. Padahal sayang sekali jika karya Hamka yang ini tidak dibaca. Berikut sedikit ulasan dari Review Buku Bagus .  1. Informasi Buku No

Albert Camus Memberontak Terhadap Kehidupan yang Absurd

Albert Camus Memberontak Terhadap Kehidupan yang Absurd Saya mengetahui nama Albert Camus dari sebuah artikel yang menurut saya bagus dari seorang kawan di Facebook. Dalam artikel tersebut disebutkan bahwa Albert Camus seorang filsuf yang menganggap kehidupan itu tidak rasional, tidak berarti dan absurd.  Hal itu sangat menggelitik pikiran saya yang bingung. Jadi saya memutuskan untuk mencari tahu tentang Albert Camus. Awalnya saya meminjam buku berjudul Sampar karya Albert Camus yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia oleh NH. Dini .  Buku tersebut berupa novel yang cukup panjang, jadi saya menunda untuk membacanya. Saya memilih buku lain yang lebih singkat dan cepat untuk saya baca. Buku tersebut berjudul Albert Camus Memberontak Terhadap Kehidupan yang Absurd .  Review Biografi Albert Camus Memberontak Terhadap Kehidupan yang Absurd  Beruntung sekali saya menemukan buku ini di aplikasi iPusnas. Awalnya hanya langsung meminjam saja karena saya pikir bakal dapat rangkuman tentan

Cara Mudah Membuat Novel dengan 13 Mantra Menulis Fiksi

Cara Mudah Membuat Novel dengan 13 Mantra Menulis Fiksi Lomba membuat novel atau lomba menulis novel adalah salah satu alasan mengapa ulasan buku kali ini ditulis. Saya sebagai pengurus blog Review Buku Bagus saat ini berhasrat untuk menulis novel pertama sekaligus diikutkan lomba.  Kegiatan lomba tersebut adalah salah satu agenda dari platform Karyakarsa yang bekerja sama dengan Noice. Sebelumnya saya sudah memiliki beberapa karya berupa puisi dan fiksimini di Karyakarsa . Tapi untuk membuat novel merupakan tantangan terbaru buat saya.  Cara Mudah Membuat Novel dengan 13 Mantra  Saya belum pernah menulis panjang seperti novel. Oleh karena itu saya merasa kesulitan dan saya memilih belajar dari buku ini. 13 Mantra Menulis Fiksi jadi salah satu buku yang saya pilih. Buku ini saya pinjam dari aplikasi iPusnas. Berikut ini ulasan buku 13 Mantra Menulis Fiksi setelah saya selesai membacanya.  1. Informasi Buku  Buku berjudul 13 Mantra Menulis Fiksi ini ditulis oleh ImperialJathee, seo

Buku Tentang Public Speaking yang Perlu Anda Baca

Buku Tentang Public Speaking yang Perlu Anda Baca Photo by Christian Wiediger on Unsplash Tahap awal untuk belajar public speaking adalah dengan membaca buku tentang public speaking. Public speaking atau berbicara di depan khalayak perlu dipelajari oleh siapa saja. Hal itu bertujuan untuk kelancaran komunikasi yang dilakukan. Kemampuan public speaking yang baik akan menghasilkan pemahaman yang benar bagi para pendengarnya. Dengan demikian perselisihan karena miskomunikasi atau kesalahpahaman pun dapat dihindari. 5 Buku Public Speaking yang Bagus untuk Anda Baca Public speaking sudah dianggap sebagai keterampilan yang sangat penting. Saking pentingnya, keterampilan ini banyak diajarkan dalam bentuk buku yang sudah banyak beredar. Berikut ini lima buku tentang public speaking bagus menurut blog Review Buku Bagus yang bisa Anda baca untuk mulai belajar. 1. The Power of Public Speaking  Buku pertama ini adalah karya dari Charles Bonar Sirait yang mungkin namanya sudah tidak a

Kontroversi Pemimpin Perempuan dalam Buku Bolehkah Wanita Menjadi Imam Negara

Kontroversi Pemimpin Perempuan dalam Buku Bolehkah Wanita Menjadi Imam Negara   Pemimpin Perempuan dalam Buku Bolehkah Wanita Menjadi Imam Negara Setelah era Ibu Megawati Soekarnoputri menjabat sebagai presiden, pemimpin perempuan di Indonesia jadi semakin banyak. Hal tersebut dapat dilihat dari beberapa daerah yang dikepalai oleh seorang wanita. Kali ini, blog Review Buku Bagus akan mengulas sebuah buku lama tentang pemimpin perempuan dalam pandangan islam. Meskipun bukunya ringkas dan dan sudah lama, buku ini masih relevan dengan kehidupan berpolitik di Indonesia saat ini.  Bolehkah Wanita Menjadi Imam Negara karya Muhammad Koderi Tentang Pemimpin Perempuan Buku ini terbit saat di Indonesia Indonesia sedang dilanda isu kepemimpinan. Saat itu banyak pro kontra yang terjadi baik dari kalangan ahli, cerdik cendekia maupun orang awam.  Hal tersebut terjadi karena saat itu Ibu Megawati Soekarnoputri digadang-gadang sebagai tokoh kuat yang bisa memimpin Indonesia. Menarik bukan? Berikut